Pengumuman.. pengumuman.. Biaya SPP di kampung inggris pare naik di akhir tahun 2011. Bagi kamu yang berencana pergi ke Pare, kampung inggris setelah bulan oktober 2011 wajib baca artikel ini 🙂 . Pasalnya, beberapa informasi biaya yang mungkin sudah kamu kumpulkan dari internet atau teman bakalan gak relevan alias gak berlaku lagi. So check it out…
Memang dengan adanya dampak dari istilah ekonomi yang namanya “inflasi” biaya-biaya hidup kita jadi tambah mahal. Tak terkecuali biaya untuk belajar di kampung inggris. Naiknya biaya sewa tempat dan biaya gaji serta biaya operasional lainnya menjadi sebab utamanya. Belum lagi kenaikan biaya hidup lainnya yang turut “menyempurnakan” alasan naiknya tarif belajar . Kenaikan biaya ini bukan terjadi di beberapa lembaga kursus saja lho.. tapi hampir di semua kursusan. Cuma kenaikannya saja yang berbeda-beda. Ada yang hanya 20 ribu-50ribu, tapi ada juga yang sampai ratusan ribu.
SPEAKING TAK TERKENDALI, GRAMMAR AMAN
Jika dilihat dari masing-masing program, kamu akan menemukan fakta bahwa kenaikan di program speaking dan anak-anaknya (conversation, pronunciation, vocabulary, listening) lebih tinggi dari pada program grammar. Program speaking yang dulu sebelum tahun 2010 berkisar antara 60 ribu – 100 ribu-an, per November 2011 tarifnya sudah mencapai 80 ribu sampai 150 ribu per 2 minggu. Jika dilihat dari persentase, kenaikannya bisa mencapai 30% – 50%.
Sementara untuk program grammar, kenaikan masih cenderung lebih “terkendali”. Rata-rata program grammar yang dulunya bertarif antara 60 ribu – 80 ribu. Saat ini naik ke kisaran 70 ribu – 95 ribuan. Atau mengalami kenaikan sekitar 16%-an. Bisa dibilang kenaikannya masih aman/ terjangkau kan?
PROGRAM PAKET NAIK TAJAM
Rata-rata lembaga kursus inggris di Pare mengenakan kenaikan yang cukup tinggi untuk program paket. Yang dimaksud program paket ini adalah program yang biasanya berdurasi 1 bulan dan sudah komplit programnya dari mulai camp english area/asrama sampai program speaking/grammar. Kenaikan pada program paket ini biasanya berkisar antara 40% – 60% katakanlah yang pada tahun sebelumnya harganya 350 ribu saat ini naik menjadi 500 ribu. Bahkan ada lembaga kursus yang pada tahun sebelumnya menwawarkan harga paket sebesar 400 ribu saat ini harganya mencapai 700 ribu..
PROGRAM CAMP CENDERUNG STABIL
Lain cerita dengan program camp. Disini tidak ada kenaikan yang mencolok. Sebab pada tahun sebelumnya memang banyak lembaga kursus yang sudah mematok tarif tinggi untuk camp yaitu sekitar 200 ribu. Beberapa lembaga kursus yang dulunya masih menggunakan tarif dibawah 200 ribu saat ini akan menaikkan tarif maksimal di angka 200 ribu. Jadi untuk tahun ini, tarif tertinggi untuk program camp kurang lebih 200 ribu.
Walaupun terjadi kenaikan dimana-mana, kamu gak perlu khawatir, karena tentunya para pengelola kursusan akan memberikan pelayanan serta fasilitas yang lebih baik dari tahun sebelumnya. Semuanya adalah upaya menghadirkan pembelajaran bahasa inggris yang murah dan efektif untuk kamu. Untuk melihat lebih jelas mengenai kenaikan harga ini, silahkan baca artikel Tabel perbandingan harga 2010 dan 2011 <coming soon>.
halo admin ada gak program ato lembaga yang menyediakan tour ?
Ada , itu tergantung kebijakan dari lembaga
Comments are closed.